Tempat perlindunganku dan kubu pertahananku

Dari GBI Danau Bogor Raya
Lompat ke: navigasi, cari
Orang yang duduk dalam lindungan Yang Mahatinggi dan bermalam dalam naungan Yang Mahakuasa akan berkata kepada Tuhan; “Tempat perlindunganku dan kubu pertahananku, Allahku, yang kupercayai.” (Mazmur 91:1-2)

Pendahuluan

Beberapa waktu lalu kita mendapat keputusan dari pemerintah bahwa harga BBM akan naik. Saat BBM naik maka harga kebutuhan pokok pun akan ikut naik. Para wanita, secara khusus ibu-ibu mulai bergumul, cemas, bahkan mengeluh mengenai harga sembako yang mulai naik secara drastis di pasar. Namun, saat kita melihat dan merasakan keadaan yang tidak semakin baik, marilah para wanita kembali mengingat bahwa Tuhan Yesus yang kita percayai tidak akan pernah membiarkan kita sendiri. Ia Tuhan yang selalu ada menyertai setiap langkah-langkah kehidupan kita. Ia juga Tuhan yang berjanji akan memberkati kita 100 kali lipat, berkat yang membuat kita kaya secara rohani. Baca dan renungkan Mazmur 91:1-16, kita juga akan menerima berkat perlindungan dan pembelaan Tuhan.

Isi

Ada beberapa cara agar kita dapat menikmati berkat Tuhan:

  1. Memberi dalam kemiskinannya (Markus 12:41-44)
  2. Mungkin kita bertanya apa yang harus kuberikan pada orang lain, aku saja kekurangan? Wanita yang dikasihi Tuhan, mari kita belajar dari seorang wanita janda yang memberi bukan dari kelimpahan tetapi dari kekurangannya (Markus 12:42; 2 Korintus 8:2; 2 Korintus 9:6-11). Mari kita mengubah pandangan yang salah selama ini, yaitu:
    • Memahami pengertian memberi bukan hanya dalam bentuk materi tetapi bisa dalam bentuk tenaga, waktu, perhatian/kasih sayang. Mari menabur dengan apa yang ada padamu.
    • Dalam memberi jangan hitung untung-rugi seperti bisnis tetapi harus dengan tulus hati.
    • Kalau tangan kiri memberi, tangan kanan tidak boleh tahu. Menaburlah walau tidak mengenakkan, kita pasti akan menuai berlipat kali ganda.
  3. Tetap memberi meskipun dalam pencobaan dan penderitaan (2 Korintus 8:2-5)
  4. Kita dapat selalu memberi meskipun dalam keadaan yang sangat sulit sekalipun karena itulah cara untuk kita di berkati. Kita harus menanam benih supaya kita dapat menuai.
  5. Memberi dengan suka cita (2 Korintus 9:6-7)
  6. Dalam keadaan yang berlimpah, memberi dengan suka cita itu sepertinya hal yang mudah, akan tetapi untuk memberi dalam keadaan kekurangan? Dibutuhkan suatu ketulusan hati dan berjuang untuk melawan keinginan kita sendiri. Janji Tuhan buat kita para Wanita Allah!!! (2 Korintus 9:8-11):
    Dan Allah sanggup melimpahkan segala kasih karunia kepada kamu, supaya kamu senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelimpahan di dalam pelbagai kebajikan.

Kesimpulan

Sediakan waktu untuk saling mendoakan berdua-dua, bagi yang mengalami kesulitan finansial dalam keluarga agar diberikan jalan keluar. Tuhan Yesus Memberkati

Beberapa waktu lalu kita mendapat keputusan dari pemerintah bahwa harga BBM akan naik.