Bawalah masalah itu kepada Tuhan

Dari GBI Danau Bogor Raya
Lompat ke: navigasi, cari
Tetapi Hana menjawab: "Bukan, tuanku, aku seorang perempuan yang sangat bersusah hati; anggur ataupun minuman yang memabukkan tidak kuminum, melainkan aku mencurahkan isi hatiku di hadapan TUHAN. (1 Samuel 1:15)

Pendahuluan

Hana adalah seorang perempuan yang diberkati. Namanya berarti "kesayangan" atau perempuan yang mempunyai kelebihan istimewa. Suaminya sangat mencintainya dan keuangannya aman. Hidupnya nyaman tapi ia mempunyai seorang lawan yang bernama Penina yang "mengejek"-nya setiap hari karena kemandulannya. Meskipun Hana sangat diberkati, namun ia merindukan seorang anak. Tetapi rahimnya tertutup, ia mandul. Hidup Hana sangat nyaman dalam banyak hal, namun di satu bidang ia disakiti.

Isi

Pernahkan kita mengalami hal yang serupa? Pernahkan Anda berada di gunung dan lembah pada saat yang sama? Mungkin karier kita sedang menanjak saat pernikahan kita sedang hancur berantakan.

Apa yang dilakukan Hana dapat kita lakukan:

  1. Bawalah masalah itu kepada Tuhan (1 Samuel 1:7-16)
    • Alkitab berkata bahwa Hana begitu jengkel sehingga ia menangis dan tidak mau makan.
      • Pernahkah Saudara mendengar seorang pria berkata "sampai kematian memisahkan kita" lalu ia mengejar perempuan lain yang usianya separuh dari usia Anda?
      • Pernahkan Anda dikhianati sahabat Anda?
    • Berpalinglah kepada Tuhan. Tidak seorang pun dapat memulihkan harapan Anda, tidak ada anak yang dapat menyelesaikan masalah itu, tidak juga sejumlah uang. Tuhanlah yang dapat melakukan apa pun yang perlu dilakukan. Hanya Tuhan yang dapat memperbaiki hati Anda. Hanya Tuhan yang dapat meluaskan pikiran Anda. Hanya Tuhan yang dapat menyebabkan Hana mengandung dan melahirkan seorang anak.
    • Kabar baik dalam perang kecemburuan ini adalah Hana terdorong untuk mencari Tuhan. Hanya Tuhan yang dapat memberikan kepada kita kesadaran tentang betapa berharganya Anda bagi-Nya dan betapa mulia takdir yang Ia tetapkan bagi Anda. (1 Petrus 5:7)
  2. Jangan biarkan seorang pun menjauhkan kita dari Tuhan
    • Jangan buang-buang kekuatan melawan kritik. Pergilah kepada Tuhan dan ambillah tindakan bersama Tuhan dan jangan biarkan seorang pun menjauhkan Anda dari Tuhan.
    • Pernahkan orang mengejek kita karena kita rajin ke gereja, rajin ke COOL? Hana sedang berurusan dengan Tuhan, dan tidak seorang pun yang akan menghalanginya.
  3. Bertekun dalam doa sampai mendapatkan jawaban (Yeremia 33:3)
    • Tidak cukup bagi Anda untuk mencurahkan isi hati kepada-Nya. Kita harus bertekun dalam mencurahkan isi hati kita kepada Allah sampai kita mendapat kembali jawaban dari-Nya. Jawaban itu datang mungkin saat Anda membaca firman Tuhan, saat Anda berada di suatu tempat, mungkin dari suara Tuhan yang kecil dan lembut dalam hati kita. Jawaban pasti datang.

Kesimpulan

Hadapilah masalah Anda.

  • Apakah Anda merasa marah dalam roh Anda hari ini?
  • Apakah Anda ada di titik tangisan karena kepahitan dalam jiwa Anda hari ini?

Pergilah kepada Tuhan dan curahkanlah dukacita dan kesedihan Anda kepada-Nya. Tuhan sudah mendengarkan dan menjawabnya. Ceritakan apa yang Anda alami dalam kelompok COOL dan saling mendoakan.