Anoint me (Pdt Benny Gunawan)

Dari GBI Danau Bogor Raya
Revisi sejak 19 November 2022 11.31 oleh Leo (bicara | kontrib) (Penggantian teks - ".jpg↵ | illustration1x1 =" menjadi ".jpg | illustrationA5= | illustration1x1=")
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Lompat ke: navigasi, cari

Shalom, Saudara yang dikasihi Tuhan. Saya percaya Tuhan Yesus selalu menyertai setiap Saudara dan memberkati engkau di manapun engkau berada. Saudara hari ini saya ingin menyampaikan pesan Tuhan untuk setiap kita semua, sebelum Dia naik ke sorga dari Kisah Para Rasul 1 dikatakan Tuhan Yesus berkumpul bersama dengan murid-murid-Nya dan dia memberikan pesan kepada murid-murid-Nya

Pada suatu hari ketika Ia makan bersama-sama dengan mereka, Ia melarang mereka meninggalkan Yerusalem, dan menyuruh mereka tinggal di situ menantikan janji Bapa, yang--demikian kata-Nya--"telah kamu dengar dari pada-Ku. Sebab Yohanes membaptis dengan air, tetapi tidak lama lagi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus." Maka bertanyalah mereka yang berkumpul di situ: "Tuhan, maukah Engkau pada masa ini memulihkan kerajaan bagi Israel?" (Kisah Para Rasul 1:4-6)

Saudara, mungkin murid-murid berpikir bahwa sebentar lagi Tuhan Yesus naik ke sorga, siapa yang akan menolong mereka, siapa yang akan memulihkan bangsa mereka, yang akan memulihkan hidup, keluarga, keuangan dan menyembuhkan mereka. Maka mereka berkata Tuhan, maukah pada masa ini sebelum naik ke sorga pulihkanlah keluarga kami, bangsa kami, keuangan kami, apapun yang mereka minta. Lalu jawab Yesus sendiri kepada mereka:

Jawab-Nya: "Engkau tidak perlu mengetahui masa dan waktu, yang ditetapkan Bapa sendiri menurut kuasa-Nya. (Kisah Para Rasul 1:7)

Artinya Bapa di sorga sudah menetapkan bahwa pemulihan itu pasti terjadi dan Bapa memberikan kuasa-Nya untuk memulihkan murid-murid-Nya, memulihkan setiap Saudara dan saya juga.

Kunci pemulihan

Ini kuncinya dikatakan:

Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi." (Kisah Para Rasul 1:8)

Kita akan jadi saksi Yesus setelah Roh Kudus turun ke atas kita dari tempat kita berada sampai ke ujung bumi. Setelah itu Tuhan Yesus terangkat ke sorga. Saudara, murid-murid belum tahu, belum mengenal Roh Kudus yang dijanjikan dan mereka bertekun, sehati, dalam doa bersama-sama di Yerusalem. Tiba pada Hari Raya Pentakosta, Roh Kudus dicurahkan. Ada 120 murid berkumpul di kamar loteng atas mereka dipenuhi dengan Roh Kudus dengan tanda awal berbahasa roh, mereka dibaptis dengan Roh Kudus, dan mereka mulai berbahasa roh, banyak orang yang diselamatkan, pada hari itu ada 3000 orang diselamatkan percaya pada Tuhan Yesus Kristus. Mereka dipulihkan, mengalami mujizat, mengalami kesembuhan. Lebih daripada itu orang-orang percaya dipakai Tuhan untuk menyelamatkan yang terhilang.

Sebab jika aku berdoa dengan bahasa roh, maka rohkulah yang berdoa, tetapi akal budiku tidak turut berdoa. Jadi, apakah yang harus kubuat? Aku akan berdoa dengan rohku, tetapi aku akan berdoa juga dengan akal budiku; aku akan menyanyi dan memuji dengan rohku, tetapi aku akan menyanyi dan memuji juga dengan akal budiku. (1 Korintus 14:14-15)

Baptisan Roh Kudus adalah peristiwa pertama kali seseorang dipenuhi Roh Kudus dengan tanda awal berbahasa roh. Jadi waktu kita berbahasa roh, roh kita yang berdoa, memuji, dan menyembah Tuhan.

Dampak berbahasa roh

Saudara waktu kita berbahasa roh apa dampaknya?

1 Korintus 14:2, 4,

Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, tidak berkata-kata kepada manusia, tetapi kepada Allah. Sebab tidak ada seorangpun yang mengerti bahasanya; oleh Roh ia mengucapkan hal-hal yang rahasia. Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, ia membangun dirinya sendiri, tetapi siapa yang bernubuat, ia membangun Jemaat.

Roma 8:26-27,

Demikian juga Roh membantu kita dalam kelemahan kita; sebab kita tidak tahu, bagaimana sebenarnya harus berdoa; tetapi Roh sendiri berdoa untuk kita kepada Allah dengan keluhan-keluhan yang tidak terucapkan. Dan Allah yang menyelidiki hati nurani, mengetahui maksud Roh itu, yaitu bahwa Ia, sesuai dengan kehendak Allah, berdoa untuk orang-orang kudus.

Yohanes 14:26,

tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.

#1 Untuk mengajar dan mengingatkan apa yang Tuhan Yesus katakan kepada kita

Roh Kudus yang diberikan untuk kita semua untuk mengajar dan mengingatkan apa yang Tuhan Yesus katakan kepada kita, semuanya ada di Alkitab. Saudara dan saya harus baca Alkitab, merenungkan. Saya percaya waktu kita mengalami pergumulan, mengalami persoalan, Roh Kudus akan mengajar kita akan Firman Tuhan. Sehingga kita dapat mengatasi setiap persoalan yang kita hadapi di muka bumi ini.

#2 Memberikan keberanian memberitakan Firman Tuhan

Kisah Para Rasul 4:29-31,

Dan sekarang, ya Tuhan, lihatlah bagaimana mereka mengancam kami dan berikanlah kepada hamba-hamba-Mu keberanian untuk memberitakan firman-Mu. Ulurkanlah tangan-Mu untuk menyembuhkan orang, dan adakanlah tanda-tanda dan mujizat-mujizat oleh nama Yesus, Hamba-Mu yang kudus." Dan ketika mereka sedang berdoa, goyanglah tempat mereka berkumpul itu dan mereka semua penuh dengan Roh Kudus, lalu mereka memberitakan firman Allah dengan berani.

Waktu kita dipenuhi Roh Kudus saya percaya, Saudara dan saya akan memberitakan Firman Tuhan dengan berani. Sehingga orang-orang mendengar dan diselamatkan. Waktu kita dipenuhi Roh Kudus, waktu kita berdoa maka Tuhan akan meneguhkan dengan tanda-tanda heran. Dia akan menyembuhkan yang sakit dan mengadakan tanda-tanda dan mujizat.

#3 Kuk akan dibuang

Waktu kita dipenuhi Roh Kudus maka beban yang ditimpakan atas bahu kita, tekanan-tekanan, kuk akan terbuang, lenyap, karena pengurapan dari Roh Kudus.

#4 Melakukan pekerjaan Tuhan Yesus bahkan yang lebih besar

Yohanes 14:12,

Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan melakukan juga pekerjaan-pekerjaan yang Aku lakukan, bahkan pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar dari pada itu…

Kalau Saudara dan saya percaya pada Tuhan Yesus Kristus, Saudara dan saya akan melakukan pekerjaan-pekerjaan yang Yesus lakukan bahkan lebih besar dari pada itu.

Membaca dan melakukan Firman Tuhan

Yohanes 14:12b-13, 15,

Sebab Aku pergi kepada Bapa; dan apa juga yang kamu minta dalam nama-Ku, Aku akan melakukannya, supaya Bapa dipermuliakan di dalam Anak. "Jikalau kamu mengasihi Aku, kamu akan menuruti segala perintah-Ku.

Saudara, tidak ada cara lain untuk kita dapat menuruti segala perintah Tuhan, taat pada perintah Tuhan karena kita mengasihi Tuhan Yesus, yaitu Saudara dan saya harus baca Alkitab dan lakukan Firman Tuhan. Sampai hari ini, sejak saya lahir baru tahun 1993. Saya setiap hari baca Alkitab sehari 10 pasal. Paling lama 1 jam, dalam waktu 4 bulan satu Alkitab selesai, setahun 3 kali kita menyelesaikan Alkitab. Apa alasannya kita baca Alkitab dan lakukan Firman Tuhan karena kita ingin kasih tahu bahwa kita mengasihi Tuhan Yesus. Apa dampaknya kalau kita mengasihi Tuhan dan mentaati Firman Tuhan.

Yohanes 14:16-18,

Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya, yaitu Roh Kebenaran. Dunia tidak dapat menerima Dia, sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu. Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu. Aku datang kembali kepadamu.

Dipenuhi oleh Roh Kudus

Saudara, kalau kita mengasihi Tuhan dengan mentaati Firman Tuhan maka Tuhan katakan Dia akan minta kepada Bapa, dan memberikan kepada kita seorang penolong yang lain yaitu Roh Kudus, tinggal dalam kita, menyertai kita. Oleh sebab itu tidak heran Saudara dan saya akan melakukan pekerjaan-pekerjaan yang Yesus lakukan bahkan yang lebih besar, karena Roh Kudus yang mengurapi Tuhan Yesus waktu di muka bumi ini, Roh Kudus yang sama yang bersama dengan Saudara dan saya. Saudara yang dikasihi Tuhan Roh Kudus dijanjikan untuk setiap Saudara dan saya.

Kisah Para Rasul 2:38-39,

Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus. Sebab bagi kamulah janji itu dan bagi anak-anakmu dan bagi orang yang masih jauh, yaitu sebanyak yang akan dipanggil oleh Tuhan Allah kita."

1 Korintus 6:19-20,

Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, --dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri? Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu!

Yakobus 4:5,

Janganlah kamu menyangka, bahwa Kitab Suci tanpa alasan berkata: "Roh yang ditempatkan Allah di dalam diri kita, diingini-Nya dengan cemburu!"

Waktu Roh Kudus memenuhi kita, kita akan jadi manusia yang lain, manusia yang berbeda kita akan lihat hal-hal yang dahsyat dan supranatural yang Tuhan akan kerjakan dalam hidup setiap Saudara dan saya bahkan juga untuk keluarga kita. Bahkan lebih dari pada itu, Tuhan akan memakai setiap Saudara untuk memenangkan orang-orang lain, menyelamatkan yang terhilang. Kita akan memberitakan injil dengan berani, apapun keadaannya.

Saudara yang rindu untuk dipenuhi Roh Kudus:

  • Saudara dan saya harus percaya
  • Yang pertama Saudara dan saya harus percaya, tidak ada cara lain. Kita harus percaya bahwa Tuhan memberikan Roh Kudusnya untuk setiap Saudara dan juga saya, untuk kita semua.

  • Bertobat
  • Yang kedua, Saudara dan saya kita harus bertobat, hidup kudus dihadapan Tuhan, kita harus sungguh-sungguh dengan Tuhan. Mari di Tahun 2021, bulan Juli ini kita berubah supaya kita lebih baik lagi. Baca Alkitab dan hidup sesuai dengan Firman Tuhan.

  • Berdoa
  • Yang ketiga, Saudara harus berdoa, minta kepada Tuhan, menanti-nantikan Tuhan.

Lukas 11:9-13,

Oleh karena itu Aku berkata kepadamu: Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan. Bapa manakah di antara kamu, jika anaknya minta ikan dari padanya, akan memberikan ular kepada anaknya itu ganti ikan? Atau, jika ia minta telur, akan memberikan kepadanya kalajengking? Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan

Saudara yang rindu dan meminta, Saudara harus mulai menanti-nantikan. Saudara, bagaimana kita mulai tahu bahwa kita dipenuhi dengan Roh Kudus? Saudara saya percaya, Saudara yang akan merasakan, engkau yang akan mengalami suatu atmosfer yang berubah di tempat di mana engkau sedang berdoa. Saudara akan merasakan Roh Kudus menjamah hidupmu, karena Roh Kudus ada bersama dengan Saudara.

Penutup

Kisah Para Rasul 2:4,

Maka penuhlah mereka dengan Roh Kudus, lalu mereka mulai berkata-kata dalam bahasa-bahasa lain, seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya.

Kita berdoa, minta, menanti-nantikan. Waktu engkau mendengar ada bahasa-bahasa baru, mungkin di hati atau pikiranmu. Engkau mulai ikuti, mulai ucapkan. Saya percaya Roh Kudus akan memenuhi setiap Saudara dan saya. Amin. (MGT)

Video