Setiap hari untuk Tuhan
Dari GBI Danau Bogor Raya
Materi COOL Dewasa Muda | |
---|---|
Periode | November 2011 |
Minggu | IV (2011-47) |
Sebelumnya | |
Selanjutnya |
Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana. (Mazmur 90:12)
Hidup kita di bumi ini hanya sementara. Tetapi kehidupan yang sementara ini akan menentukan apa yang akan kita alami dalam kekekalan kelak. Tuhan mau kita menghitung hari-hari kita agar kita beroleh hati yang bijaksana. (Mazmur 90:12)
Pengajaran
Tuhan mau kita menghitung hari kita.
- Menghitung = menghitung bobot = mengevaluasi kualitas hidup kita setiap hari.
Bagaimana memaksimalkan hari ini?
- Hiduplah di waktu sekarang
- Ada orang yang hidupnya masih dipengaruhi masa lalunya. Orang seperti ini memerlukan pemulihan atas apa yang perah terjadi di masa lalunya.
- Gunakan hari ini untuk mempersiapkan hari esok/masa depan
- Mengelola waktu dengan benar Hari sekarang hidup menurut sistem pewaktuan Romawi, yaitu mulai pukul 6 pagi. Dalam Alkitab hari dimulai pukul 6 sore (menurut sistem penanggalan orang Yahudi). Buatlah 4 skala prioritas dalam mengatur waktu:
- Mendesak, lakukan hal-hal penting yang harus segera dikerjakan.
- Penting, lakukan hal-hal yang dapat meningkatkan kualitas hidup.
- Tunda, atur kesanggupan serta tingkat kepentingan dalam perencanaan.
- Abaikan hal-hal yang Saudara hanya ingin lakukan, tetapi tidak perlu untuk melakukannya (Contoh: Bermain jejaring sosial lewat internet saat jam kantor).
- Undang hadirat Tuhan setiap waktu Gaya hidup Yesus ialah intim 24 jam: berjalan, duduk, melayani, semua Ia lakukan dalam hadirat Bapa-Nya.
Peneguhan
- Sharingkan apa visi pribadi yang Tuhan berikan, dan bagaimana Saudara menggunakan hari untuk mengalami visi tersebut.
- Rencana apa yang akan Saudara buat untuk hidup setiap hari bagi Tuhan?