GBI Citra Indah Jonggol

Dari GBI Danau Bogor Raya
Revisi sejak 13 September 2019 16.50 oleh Leo (bicara | kontrib) (upd)
Lompat ke: navigasi, cari

Jemaat
NamaGBI Citra Indah City Jonggol
GembalaPdt Renthona Singarimbun
Berdiri01 Jun 1998
Lokasi
KecamatanJonggol
Kota/KabKabupaten Bogor
ProvinsiJawa Barat
NegaraIndonesia
Kode Pos16830

GBI Citra Indah City Jonggol adalah salah satu gereja di Bogor yang berdiri pada tanggal 01 Juni 1998 di bawah naungan Sinode Gereja Bethel Indonesia. Gereja ini digembalakan oleh Pdt Renthona Singarimbun.

Sejarah penggembalaan

  • 1997: Pdm Walter Pantau yang merupakan putra Jonggol (melayani di GBI Ciampea) dan Pdt Lukas Karsono (Gembala GBI Jalan Tapos Cibinong), mengadakan doa keliling di sekitar Perumahan Citra Indah yang baru dimulai pembangunannya. Mereka memperkatakan bahwa di perumahan tersebut akan berdiri Gereja Bethel Indonesia.
  • 1998: Dimulai kebaktian perdana di sebuah ruko di Perumahan Citra Indah sebagai salah satu cabang dari GBI Danau Bogor Raya. Penggembalaan dipercayakan kepada Pdt David Sulardi. Dengan segala masalah dan tantangan sebagaimana umumnya terjadi setiap kali pembukaan jemaat baru, Pdt David Sulardi melayani di Jonggol sekalipun berdomisili di Kota Bogor.
  • 1999: Jemaat induk menarik Pdt David Sulardi untuk melayani di Departemen Doa secara penuh. Penggembalan GBI Citra Indah dipercayakan kepada Pdm Patrick Muaya.
  • 2000: Jemaat induk menarik Pdm Patrick Muaya untuk melayani di Sekretariat Bogor. Penggembalaan dipercayakan kepada Pdm Soewandono Widjaja yang pada saat itu membantu pelayanan di GBI Semeru Bogor. Pdm Soewandono melayani Penggembalaan di Jonggol hingga tahun 2005, karena ditugaskan untuk menggembalakan GBI Semeru untuk mengisi kekosongan penggembalaan di sana.
  • 2005: Pdt Boy Arifin Djambek dari Departemen Misi ditunjuk untuk menggembalakan jemaat di Jonggol, dibantu dengan full timer sebagai pelaksana harian setempat.
  • 2006: Penggembalaan GBI Citra Indah Jonggol dipercayakan kepada Pdm Renthona Singarimbun yang sebelumnya menggembalakan jemaat di Citayam Depok (2001-2006). Sejak April 2007, Pdm Renthona Singarimbun dan keluarga berpindah domisili ke Citra Indah dan berada di tengah-tengah jemaat yang ada.